Mega Proyek Senilai Rp2.000 Triliun Ini Dibangun Dekat IKN dan Sangat Untungkan Indonesia, Ibu Kota Baru Kalah? - Mading Indonesia

Post Top Ad

Mega Proyek Senilai Rp2.000 Triliun Ini Dibangun Dekat IKN dan Sangat Untungkan Indonesia, Ibu Kota Baru Kalah?

Mega Proyek Senilai Rp2.000 Triliun Ini Dibangun Dekat IKN dan Sangat Untungkan Indonesia, Ibu Kota Baru Kalah?

Share This

 

Seperti yang diketahui saat ini, Indonesia berencana untuk memindahkan ibu kotanya ke IKN atau Ibu Kota Nusantara yang terletak di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.


Proyek pembangunan IKN ini tentu membutuhkan dana yang besar, sehingga selain dari APBN juga dibutuhkan investasi dari luar negeri.


Diketahui, untuk total anggaran yang diperlukan untuk membangun Ibu Kota Nusantara ini adalah Rp466 triliun.


Namun tahukah Anda, ada mega proyek lainnya yang juga dibangun di dekat Ibu Kota Nusantara?


Mega proyek senilai Rp2.000 triliun ini adalah sebuah proyek Kawasan Industri Hijau yang dibangun dekat IKN.


Tepatnya berjarak 185 kilometer dari IKN yakni di Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara.


Kawasan industri yang dibangun di Kalimantan Utara ini akan menjadi luas lahan sekitar 30 ribu hektare.


Luas tersebut lebih besar jika dibandingkan dengan Kawasan Industri Karawang dan Bekasi yang digabung yang saat ini masih menjadi tulang punggung industri Indonesia.


Mega proyek yang dibangun di Kawasan Industri Hijau, Bulungan ini diantaranya adalah pabrik petrokimia yang menjadi pabrik petrokimia terbesar di Indonesia dengan kapasitas 64 juta ton per tahun.


Selanjutnya ada smelter alumina atau fasilitas pengolahan dan pemurnian alumina yang berkapasitas 3 juta ton.


Pabrik besi dan baja juga dibangun di mega proyek ini, memiliki kapasitas 5 juta ton per tahun.


Ada juga battery EV yang berkapasitas 265 GWh per tahun.


Terakhir ada pabrik polycrystalline silicon atau panel surya dengan kapasitas 1,4 juta ton per tahun.


Diketahui, mega proyek ini sudah dimulai sejak tahun 2023 lalu ditandai dengan groundbreaking pabrik petrokimia pada 20 Desember 2023 dengan nilai investasi mencapai Rp373 triliun.


Dari nilai investasi tersebut, sekitar 100.000 pegawai dan transfer teknologi yang menguntungkan Indonesia.


Adapun keuntungan yang didapatkan akan mencapai Rp2 triliun per tahun pada tahun 2029.


Jika investasi tersebut sudah terealisasi maka potensi ekspor dari Indonesia semakin besar dan paling tidak mencapai 30 persen dari total ekspor pada tahun 2029 mendatang yang berasal dari investasi ini.


Hal ini juga berkaitan dengan dibangunnya Ibu Kota Nusantara di Kalimantan Timur.


Jika Bekasi dan Karawang punya Jakarta untuk menampung ekspatriat dan disambut dengan fasilitas super mewah, maka Kota Industri Bulungan nantinya juga akan lebih besar dan maju.


Demikianlah informasi mengenai mega proyek senilai Rp2.000 triliun yang dibangun dekat IKN dan sangat menguntungkan Indonesia.

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages