Kampanye Di Tanah Suci, Kelompok Ganti Presiden Kehilangan Etika Dan Moral - Mading Indonesia

Post Top Ad

Kampanye Di Tanah Suci, Kelompok Ganti Presiden Kehilangan Etika Dan Moral

Kampanye Di Tanah Suci, Kelompok Ganti Presiden Kehilangan Etika Dan Moral

Share This

JAKARTA – Kelompok Tagar 2019 Ganti Presiden benar-benar sudah tidak memiliki etika dan kehilangan moralitas mereka.
Seperti yang viral di media sosial (medsos), sejumlah foto sekelompok jamaah haji asal Indonesia berani membentangkan spanduk #2019GantiPresiden di Tanah Suci, Mekah.
Selain spanduk, dalam salah satu foto terlihat seorang laki-laki juga mengenakan kaus dengan tulisan tagar tersebut.
Namun, hingga saat ini belum terkonfirmasi jamaah haji asal mana yang membentangkan spanduk tersebut.
Perbuatan kelompok tersebut mengundang keprihatian dari banyak pihak, termasuk Jaringan Aktivis Reformasi Indonesia 98 (JARI 98).
Menurut Ketua JARI 98, Willy Prakarsa mengatakan bahwa Tanah Suci yang seharusnya dijadikan tempat untuk berdoa kepada Allah SWT, justru dimanfaatkan oleh orang-orang tersebut untuk melakukan kegiatan politik.
”Kita sangat sayangkan musim Haji tahun 2018 ini jadi pelesiran, di Tanah Haram dijadikan ajang selfie #2019GantiPresiden, sangat memprihatikan,” kata Willy kepada wartawan, Jumat (17/8/2018).
“Dimana  moralitas sekelompok orang yang melakukan hal tersebut? Sangat berani, di Tanah Suci yang semestinya bebas dari kepentingan politik di manfaatkan untuk memuaskan hasrat politik,” tegas Willy. 

Sumber : http://bacafakta.com/kampanye-di-tanah-suci-kelompok-ganti-presiden-kehilangan-etika-dan-moral/

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages